Selasa, 09 Januari 2018
Senin, 15 Desember 2014
Praktikum 2 (Kehidupan dalam Setetes Air)
Pendahuluan
Pada umumnya mikrobia yang terdapat di dalam setetes air terdiri atas organisme bersel satu (uniseluler) atau bersel banyak (multiseluler). sedangkan yang dimaksud dengan sel adalah satuan struktural terkecil dari suatu organisme hidup. Pada makhluk hidup bersel satu segala fungsi kehidupan harus dilakukan oleh sel itu sendiri, misalnya pertukaran zat, tanggapan terhadap berbagai rangsangan lingkungan serta bereproduksi. Pada makhluk bersel banyak, berbagai fungsi kehidupan tersebut dilakukan olehsekeklompok sel yang berbeda-beda. (Paduan Praktikum Biologi UNESA : 2014)
Alat dan Bahan :
a. air kotor (air danau, air got, air jerami, air kolam)
b. mikroskop
c. gelas benda/ obyek glass (cekung dan datar)
d. cover glass
e. pipet
f. buku identifikasi
g. alkohol 70%
Cara Kerja
1. bersihkan gelas benda dan gelas penutup dengan menggunakan kapas beralkohol sampai bersih hingga lemaknya hilang
2. siapkan mikroskop dalam posisi siap digunakan
3. teteskan (1 tetes) air kotor menggunakan pipet steril
4. letakkan cover glass diatas tetesan
5. amati menggunakan mikroskop
6. gambarkan mikroorganisme yang didapat
Hasil Pengamatan
Foto Hasil Pengamatan (perbesaran 10x10)
Pembahasan
Didalam setetes air terdapat kehidupan, yang dimaksudkan adalah adanya makhluk hidup berukuran mikroskopis sehingga tidak dapat dilihat oleh mata. Makhluk hidup yang sering ditemukan adalah protista yang merupakan organisme eukariotik uniseluler yang hidup di air. Protista banyak ditemukan di air tawar, air laut, air payau, dan lain-lain. Protista sendiri terbagi menjadi 3 kelompok, yaitu protista mirip hewan (protozoa), protista mirip hewan dan protista mirip jamur. Dalam percobaan yang telah kami lakukan mengamati setetes air dengan menggunakan mikroskop. Dari hasil pengamatan diperoleh protista, yakni fitoplankton dan zooplankton. Didapatkan beberapa jenis fitoplankton yaitu, Spirulina, Euglena, Anabaena, Ausilatoria sedangkan untuk jenis zooplankton diperoleh, Paramecium, Arcella, Urostyla viridis dan Vorticella. Hal tersebut membuktikan adanya kehidupan dalam setetes air.
Sumber :
Paduan Praktikum Biologi 2014 : UNESA Unipress
(Apabila dalam pembahasan terdapat kesalahan, mohon kritik saran untuk kedepannya)
Langganan:
Postingan
(
Atom
)